Solusi Bayi Yang Tidak Mau Menggunakan Dot

Senin, 04 Juli 2022 | 17:28 WIB Penulis :


Bagaimana Cara Mengatasi Bayi Tidak Mau Pakai Dot?
Bagi Mama yang bekerja, memberikan ASI pada bayi tetap perlu dilakukan. Dalam pemberian ASI, Mama bisa mengandalkan dot. Namun, tidak semua bayi suka menggunakan dot. Jika sudah begitu, Mama perlu mencari cara agar ASI tetap dikonsumsi dengan baik.

Bagaimana Cara Mengatasi Bayi Tidak Mau Pakai Dot?
Pemberian ASI memang merupakan dilema yang sering melanda Mama ASI yang bekerja. Apa pun yang terjadi, pastikan Mama tetap memberi ASI pada si kecil.

ASI adalah hak asasi si kecil untuk tetap tumbuh sehat, bahkan manfaatnya akan terus terasa hingga si kecil dewasa nanti. Sebenarnya, W.H.O (badan kesehatan dunia) tidak merekomendasikan pemberian ASI melalui botol dot.

Mengapa? Karena dot dapat mengganggu produksi ASI. Menghisap ASI dari botol jauh lebih mudah daripada menghisap dari payudara, akhirnya bayi lebih memilih botol daripada payudara. Padahal isapan pada payudara Mama sangat penting karena dapat mengirimkan sinyal pada tubuh untuk melancarkan kerja hormon prolaktin dan oksitosin yang berperan dalam produksi dan pengaliran kerja ASI.

Seperti kita tahu, semakin sering puting payudara Mama dihisap, semakin lancar produksi ASI. Sebaiknya Mama belajar dengan konselor laktasi tentang bagaimana cara memberikan ASI saat bayi tidak mau pakai dot dengan melatih sendok plastik, cup kecil atau pipet, ajarkan juga pengasuh atau anggota keluarga tentang teknik tersebut, sehingga mereka dapat memberikan ASI pada si kecil selagi Mama bekerja.

Memang kondisi saat bayi tidak mau pakai dot sedikit merepotkan, tapi ini demi mencegah ASI Mama berkurang dan resiko ASI berhenti dapat terhindari. Untuk mempelajari teknik ini Mama harus bersabar, biasanya bayi butuh sekitar 3-4 hari hingga ia bisa meminum ASI lewat sendok atau feeding cup.

Saat Mama di rumah, pastikan Mama menyusukan ASI langsung pada si kecil. Jika si kecil tidur, Mama bisa memompa ASI agar pasokan ASI tetap banyak dan lancar. Pastikan juga sebelum benar-benar mengurangi kebiasaan memberikan ASI secara langsung tunggulah sampai produksi ASI stabil dan berat badan bayi bertambah dengan baik. 

Mama juga bisa melibatkan anggota keluarga lain atau orang yang sering berinteraksi dengan Si Kecil seperti ayah, nenek, atau pengasuh untuk membantu memberikan susu saat bayi tidak mau pakai dot. Berikan perhatian dengan memberikan pelukan dan sentuhan pada Si Kecil lebih sering agar ia tidak menganggap Mama  mengabaikannya karena sudah tidak sering menyusui secara langsung.3 

Masih ingin mengetahui apa saja informasi soal pemberian ASI pada bayi? Mama bisa mengandalkan tools dari Nutriclub yaitu Tangani Demam, Tangis, dan Pemberian ASI si Kecil: Ini merupakan tools yang berisi berbagai tips dan informasi untuk Mama tentang bagaimana menghadapi anak yang sedang tantrum demam, maupun cara memberikan ASI yang baik pada Si Kecil.  

Untuk mencari tahu apa saja potensi yang dimiliki Si Kecil, Mama bisa mengandalkan tools Cari Tahu Apakah Si Kecil Sudah Cukup Terampil. Sedangkan untuk tahu apa saja perkembangan karakter Si Kecil, bisa memanfaatkan alat Cari Tahu Ketangguhan Si Kecil. 

Selain itu ada tips lainnya yaitu Hitung Anggaran Masa Depan Si Kecil yang merupakan tools untuk Menyusun anggaran masa depan Si Kecil. Ada juga tools Hitung Anggaran Pendidikan si Kecil: yang merupakan alat untuk menghitung biaya pendidikan Si Kecil. 

Ada juga tools bernama Kenali Alergi Si Kecil Dari Gejala-Gejala Berikut: Mama dapat mengetahui apa saja gejala alergi yang biasa dirasakan oleh Si Kecil. Terakhir, Mama bisa menggunakan tools Deteksi Risiko Keturunan Alergi Si Kecil yang akan membantu Mama menemukan jawaban adanya risiko alergi pada tubuh Si Kecil.

 

Source : https://www.nutriclub.co.id/

Artikel Lainnya

Begitu mendengar kata cocoa butter mungkin yang terlintas di kepala yaitu bayangan cokelat, es krim, dan kue lapis yang lezat. Namun, bahan lezat ini sering dijadikan sebagai komponen utama dalam krim...

Bukan hanya remaja dan orang dewasa, bayi juga bisa berjerawat. Penyebab munculnya jerawat pada bayi bisa bermacam-macam. Untuk mengatasi dan mencegah jerawat bayi bertambah parah, penanganannya perlu...

Memiliki tubuh yang ideal adalah impian banyak wanita. Salah satu anggota tubuh yang harus dijaga agar badan tetap terlihat bugar adalah payudara. Maka, menjaga tubuh yang ideal berarti menjaga agar p...

Di Indonesia, jumlah pasien yang terinfeksi virus Corona atau COVID-19 terus bertambah. Agar tingkat penyebarannya tidak semakin parah, pemerintah menyarankan masyakarat untuk tetap berada di rumah da...

WhatsApp ×
Hai Mom, kami siap membantu anda ..
Kami Online
Senin - Jumat : 08:00 - 17:00 WIB
Minggu & Hari Besar kami LIBUR
Jika ada pertanyaan silahkan menghubungi kami 🤗
......................................................