Mitos & Fakta Seputar Gigi Sikecil!

Kamis, 15 Juni 2023 | 14:43 WIB Penulis :


Setiap anak pasti memiliki pertumbuhan gigi yang berbeda-beda. Ada banyak mitos dan fakta yang biasa beredar di kalangan masyarakat terkait pertumbuhan gigi ini. Baik dari orang lain ataupun orang terdekat yang lebih tua dan dianggap lebih berpengalaman. Bahkan kita pun terkadang sulit membedakan mana yang benar-benar fakta atau hanya sekedar mitos saja.

Berikut ada beberapa fakta menarik tentang gigi anak yang perlu kamu ketahui!

Ketika gigi anak belum tumbuh saat usia 12 bulan

Tidak perlu terlalu khawatir jika gigi anak belum tumbuh saat usia 12 bulan. Kamu bisa coba tetap menaikkan tekstur makanan si kecil. Namun, apabila sudah memasuki usia 18 bulan belum juga tumbuh gigi, kamu perlu melakukan pengecekan ke dokter gigi anak.

Gigi anak tumbuh tidak sesuai urutan

Kondisi ini masih normal kok. Jadi, tidak perlu terlalu khawatir.

Ibu kurang kalsium saat hamil bisa menyebabkan anak telat tumbuh gigi

Tenang, ini tidak ada hubungannya. Cepat atau lambat pertumbuhan gigi anak dipengaruhi oleh genetik, kondisi bayi saat lahir normal atau prematur dan sindrom tertentu.

Gigi anak tumbuh renggang

Ini masih tergolong normal. Gigi anak yang tumbuh renggang justru baik karena ada ruang untuk gigi baru yang nantinya akan tumbuh. Sebab, gigi yang tumbuh berikutnya akan lebih besar dari gigi susu.

Kurang tempatnya gigi saat tumbuh

Jika ada sesuatu yang kurang wajar, kamu bisa mengajak anak ke dokter gigi anak untuk melakukan konsultasi. Selain itu, kamu juga bisa tetap pantau pertumbuhan gigi dan rahang anak.

Muncul bercak kuning, putih kecoklatan pada gigi anak

Kalau sudah begini, segera ajak anak ke dokter gigi. Bisa jadi anak mengalami Developmental Defect Enamel atau adanya kelainan pembentukan email sehingga membuat email gigi rapuh dan rentan mengalami karies.

 

Source : https://www.audydental.com/

Artikel Lainnya

Hampir sebagian besar balita memiliki kebiasaan tertentu saat umurnya mulai bertambah. Beberapa suka memasukan benda ke dalam mulutnya, sedangkan yang lain senang menghisap jempol kapanpun ada kesempa...

Untuk memenuhi kebutuhan nutrisi harian anak, jumlah sayur dan buah yang dikonsumsi dapat tergantung dari usia, jenis kelamin dan juga tingkat aktivitas fisik yang dilakukan anak. Dilansir dari laman&...

Bullying pada anak adalah masalah besar karena para korbannya masih sangat muda. Selain itu, bullying pada anak juga menjadi masalah nyata yang membutuhkan perhatian untuk mengelolanya ...

Lorem ipsum, or lipsum as it is sometimes known, is dummy text used in laying out print, graphic or web designs. The passage is attributed to an unknown typesetter in the 15th century who is thought t...

WhatsApp ×
Hai Mom, kami siap membantu anda ..
Kami Online
Senin - Jumat : 08:00 - 17:00 WIB
Minggu & Hari Besar kami LIBUR
Jika ada pertanyaan silahkan menghubungi kami 🤗
......................................................