Lakukan Saat Bunda Marah Pada Anak

Kamis, 26 Mei 2016 | 11:17 WIB Penulis : Erni Wulandari


“Tidak ada orang lain di dunia ini yang mampu membuat kita marah atau sedih. Semua kemarahan dan kesedihan berasal dari dalam diri kita”. Dua kalimat itu perlu kita tanamkan dalam diri kita. Setiap kali marah, sadari bahwa yang terbakar adalah hati di dalam, percuma menyemprot yang di luar. Lalu, apa yang bisa Bunda lakukan, saat Bunda marah pada si kecil ?

  • Katupkan bibir dan embuskan napas keluar, lalu tarik napas dalam-dalam. Usahakan untuk bernapas dengan pelan dan dalam. Ini adalah tindakan emergency agar tidak terlontar kata-kata yang berpotensi menyakiti anak.
  • Bila memungkinkan, segeralah masuk kamar dan duduk. Tutuplah mata sambil mengamati napas dan kemarahan yang sedang bergejolak itu.
  • Tanyakan pada diri sendiri, “Kapan terakhir Bunda mengalami perasaan marah seperti ini?” Mungkin ada memori masa lalu yang hadir, amati dan sadari saja. Lalu, tanyakan kembali, “Apakah ada peristiwa lain sebelum peristiwa ini yang membuat Bunda merasakan marah seperti ini?” Galilah terus sampai Bunda merasa bahwa peristiwa yang Bunda lihat atau rasakan adalah peristiwa pertama kali mengalami rasa marah.
  • Berkomunikasilah dengan diri sendiri. Dengarkan dan akui perasaan marahnya, jangan mendebat anak yang ada di dalam diri, kurangi menasihatinya. Tidak perlu mengalihkan atau mencari pembenaran, melainkan mengertilah sambil peluk rasa tidak nyaman itu.

 

Sumber : Parenting

Artikel Lainnya

Tidak penting menjaga asupan nutrisi untuk tumbuh kembang Si Kecil, Moms juga perlu memperhatikan pantangan makanan yang berisiko untuknya. Salah satunya, menghindari makanan yang dapat merusak gigi S...

Pandemi Covid-19 masih menjadi momok menakutkan, terlebih dengan meningkatnya angka kejadian setiap harinya baik di indonesia maupun dunia. Meski tergolong virus mutasi yang baru, namun para peneliti ...

Ada beberapa cara yang dapat kita lakukan untuk mengajarkan anak tentang kemandirian. Pertama, kita perlu memberikan mereka peluang untuk mengambil tanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya...

Mom, mendapati anak sedang sakit pasti akan membuat sedih. Tak hanya fisik yang menururn, gejala lain anak sakit yaitu enggan melakukan apapun termasuk makan. Untuk itu penting bagi moms unt...

WhatsApp ×
Hai Mom, kami siap membantu anda ..
Kami Online
Senin - Jumat : 08:00 - 17:00 WIB
Minggu & Hari Besar kami LIBUR
Jika ada pertanyaan silahkan menghubungi kami 🤗
......................................................