Mengetahui Pentingnya Menyendawakan Bayi

Jumat, 22 Oktober 2021 | 11:29 WIB Penulis :


Ketika bayi menyusu, gelembung-gelembung udara kecil bisa terperangkap dalam perutnya. Gelembung-gelembung tersebut bisa menyebabkan bayi kembung, tidak nyaman, dan rewel.Masalah ini bisa terjadi baik pada bayi yang disusui langsung ataupun yang menyusu dengan botol. Namun, secara umum bayi yang disusui langsung cenderung lebih sedikit bersendawa daripada bayi yang menyusu dengan botol.Sebab, bayi yang disusui langsung cenderung menelan lebih sedikit udara ketika menyusu. Namun, jika saat menyusu terjadi banyak kebocoran ASI, maka bayi mungkin perlu lebih sering bersendawa.


Cara membuat bayi sendawa sebagai perawatan bayi baru lahir membantu udara tersebut keluar dari perutnya. Bayi pun bisa menyusu lebih lama dan merasa puas. Selain itu, bersendawa juga dapat membantu meredakan kolik ataupun asam lambung naik pada bayi.Akan tetapi, sebaiknya Anda menyendawakan bayi hanya jika ia membutuhkannya. Dengan kata lain, Anda tidak perlu menyendawakan bayi jika ia puas atau tertidur, baik itu selama ataupun setelah menyusui.Namun, bila bayi tertidur saat menyusu di malam hari, tetapi sering terbangun, cobalah lakukan cara membuat bayi sendawa. Bisa jadi, kondisi tersebut disebabkan oleh masuknya udara ke dalam tubuh bayi.Anda juga harus menyendawakan bayi jika ia tampak tidak nyaman saat menyusu, misalnya dengan menggeliat, menarik diri, atau menangis. Cobalah menyendawakan bayi jika bayi memiliki kondisi berikut:

  • Kembung atau perutnya bergas.
  • Banyak meludah.
  • Menderita GERD.
  • Tampak rewel saat menyusu.
  • Sering gumoh.

Saat yang tepat untuk menyendawakan bayi


Waktu cara menyendawakan bayi yang tepat saat ia selesai menyusu di salah satu sisi payudara

Selain itu, Anda juga dapat melakukan cara membuat bayi sendawa setelah menyusui jika ia tampak tidak puas.Momen menyendawakan bayi yang paling bagus, yaitu ketika mengganti payudara yang satu saat menyusui. Bisa juga saat bayi telah menghabiskan susu sebanyak setengah botol.Seiring bertambahnya usia, bayi akan belajar menyusu dengan lebih efisien tanpa menelan banyak udara. Jadi, Anda mungkin tidak perlu sering menyendawakannya karena masuknya udara menjadi lebih sedikit.

 

Source: https://www.sehatq.com/

Artikel Lainnya

Saat hamil, seorang Ibu benaknya selalu diliputi dengan pertanyaan dan imajinasi. Dari pertanyaan hal apa saja yang harus dipersiapkan ketika si Kecil sudah lahir hingga bagaimana wajah si Kecil nanti...

Kehamilan pertama seringkali ditanggapi dengan kecemasan dan kekhawatiran, kurangnya pengetahuan dan pengalaman calon ibu menjadi alasan adanya tekanan mental yang menganggu kesehatan psikis ibu hamil...

Orangtua memang bertanggung jawab besar terhadap perkembangan kepribadian anak. Bagaimana pun, pelajaran pertama yang didapat anak adalah dari orangtua, berasal dari rumah. Tapi sebagai orangtua, ...

Mainan apa yang bisa mengembangkan kemampuan sensorik dan motorik bayi? Ini daftarnya, Ma! Saat ini mainan bayi semakin beragam ya Ma, jadi bingung pilih yang terbaik buat si Kecil. Padahal, mai...

WhatsApp ×
Hai Mom, kami siap membantu anda ..
Kami Online
Senin - Jumat : 08:00 - 17:00 WIB
Minggu & Hari Besar kami LIBUR
Jika ada pertanyaan silahkan menghubungi kami 🤗
......................................................