Benda-Benda Ini Bisa Dijadikan Mainan Anak

Selasa, 30 April 2024 | 16:05 WIB Penulis :


Masa kanak-kanak adalah masanya bermain. Melalui kegiatan ini, anak-anak akan belajar mengasah kreativitas sekaligus kemampuan motoriknya. Bicara soal bermain, Anda tidak selalu harus membelikan mainan terbaru dari toko. Pasalnya, ada banyak benda di rumah yang bisa dijadikan mainan anak. Dengan begitu, Anda bisa berhemat namun di sisi lain kebutuhan anak untuk bermain tetap berjalan.

Yuk, simak 8 benda di rumah yang bisa dijadikan mainan anak berikut ini!

 

Kardus

 

Saat belanja produk dari toko online ataupun barang elektronik, pasti akan ada dus packing. Jangan buru-buru dijual ke tukang loak, tapi manfaatkan jadi mainan si kecil. Benda ini tergolong aman karena ringan dan tidak memiliki sudut tajam.

Kardus berukuran besar bisa dijadikan rumah-rumahan, mobil-mobilan atau pesawat-pesawatan. Anda juga bisa mengajak anak menggambar aneka bentuk geometri atau binatang, lalu mengguntingnya untuk dijadikan mainan ala wayang.

 

Panci dan sendok kayu

 

Batita dan balita senang mendengarkan suara yang memiliki ritme. Mereka juga memiliki kebiasaan mengambil barang dan memukul-mukulkannya ke barang lain. Nah, Anda bisa carikan barang yang aman untuk si kecil tabuhkan dan mengeluarkan suara. Misalnya panci bekas yang ringan, serta sendok kayu. Kombinasi ini menghasilkan suara unik, namun tidak terlalu keras.

 

Botol plastik dan beras

 

Via Nimmah Mushoffa

 

Selain panci dan sendok kayu, Anda juga bisa ciptakan instrumen musik sendiri dari botol plastik dan beras. Berasnya cukup isi satu genggam beras saja agar bobotnya ringan dan lebih mudah mengeluarkan suara. Supaya lebih menarik, coba berikan pewarna pada beras. Semakin terang warnanya, anak akan semakin tertarik.

 

Cetakan es batu dan kacang-kacangan

 

Untuk mengasah kemampuan motorik kasar si kecil, seperti memperkuat genggaman dan teknik memindahkan barang, Anda bisa siapkan cetakan es batu beserta kacang-kacangan apa saja yang ada di dapur.

Isilah cetakan es batu tersebut dengan kacang-kacangan, lalu ajak anak untuk memindahkan isian tersebut ke lubang cetakan es batu lainnya.

 

Washi tape

 

Via Freepik

 

Washi tape memiliki motif yang sangat beragam dan bisa memancing perhatian si kecil. Lebih bagusnya lagi, washi tape ini mudah dilepaskan dari permukaan barang lain tanpa meninggalkan bekas lem. Jadi, biarkan si kecil memainkannya dan menempelkannya di barang yang ia suka. Anda tidak perlu khawatir saat membersihkannya di penghujung hari.

 

Bowling dari botol bekas

 

Perkenalkan anak-anak pada permainan bowling dengan kreasi sendiri di rumah. Caranya dengan menyediakan sejumlah botol bekas yang disusun rapi. Kemudian robohkan dengan menggelindingkan bola. Gunakan botol plastik agar tidak ada resiko pecah dan melukai anak. Permainan sederhana dari benda yang ada di rumah ini bisa melatih motorik kasar anak dan navigasi.

 

Pesawat dari kertas bekas

 

Via Freepik

 

Anda punya banyak kertas bekas bentuk persegi panjang? Sisihkan beberapa untuk memainkannya bersama anak. Salah satu caranya adalah melipatnya jadi pesawat terbang. Langkah-langkah untuk melipat kertas jadi pesawat terbang ini sangat mudah dan dapat diikuti oleh anak. Setelah jadi, terbangkan pesawat kertas tersebut bersama-sama dan berlombalah siapa yang bisa menerbangkan paling jauh. Anak pasti jadi semakin semangat.

 

Jepitan baju

 

Jepitan baju berukuran kecil bisa jadi mainan super seru untuk si kecil. Konsepnya seperti lego, yakni jepitan baju ini dijepitkan ke bagian ujung jepitan baju lainnya hingga terciptalah suatu bentuk baru. Beberapa bentuk yang paling mudah dibuat adalah menara, lingkaran, dan tongkat.

Demikian 8 benda di rumah yang bisa dijadikan mainan anak. Selalu perhatikan ukuran benda yang akan dimainkan anak. Apabila terlalu kecil, rawan tertelan oleh anak. Selamat bermain!

 

Source : https://www.appletreebsd.com/

Artikel Lainnya

Setiap orang tua harus memahami cara menjaga kesehatan gigi dan mulut pada anak. Perlu Anda ketahui bahwa masalah pada mulut bisa menyebabkan beberapa gangguan serius. Setidaknya, bau mulut adalah gan...

Imunisasi lengkap bisa menjadi upaya mencegah pneumonia pada anak. Salah satunya dengan memberi anak imunisasi DPT dan Campak. Bagaimana kaitan vaksin tersebut dengan pneumonia? DPT adalah difteri ...

Mams, sistem pencernaan bayi terutama yang baru lahir belum berkembang dengan sempurna, sehingga membutuhkan asupan nutrisi yang lebih mudah dicerna. Dalam memilih susu formula anak, selain memperhati...

Kesempatan bermain dengan bebas akan mendorong perkembangan yang sehat bagi si kecil. Ternyata ketika si kecil menggunakan imajinasi saat bermain, mereka akan lebih kreatif, tampil lebih baik di ...

WhatsApp ×
Hai Mom, kami siap membantu anda ..
Kami Online
Senin - Jumat : 08:00 - 17:00 WIB
Minggu & Hari Besar kami LIBUR
Jika ada pertanyaan silahkan menghubungi kami 🤗
......................................................