Resiko Kehamilan Di Usia 30 Tahun Keatas

Selasa, 12 Oktober 2021 | 15:40 WIB Penulis :


Perlu juga memahami sejumlah kekurangan hamil di usia 30an. Sebab bila pada usia ini kita telah memiliki riwayat penyakit seperti diabetes dan tekanan darah tinggi, maka penting untuk selalu memonitor kondisi kesehatan selama kehamilan dengan rutin.

 

1. Kualitas sel telur akan menurun begitu menginjak usia 30an.

2. Peluang untuk hamil tetap tinggi tapi tak seefektif saat masih berusia 20an.

3. Begitu sudah mencapai usia 35 tahun, peluang hamil semakin menurun.

4. Risiko keguguran lebih tinggi.

5. Hamil di atas usia 35 tahun berisiko mengalami sejumlah komplikasi seperti kehamilan etopik, previa plasenta, kelahiran prematur, dan bayi yang lahir dengan berat badan di bawah rata-rata.

6. Risiko melahirkan anak yang mengidap down syndrome meningkat jika usia ibu lebih dari 35 tahun.

7. Mengembalikan tubuh kembali normal setelah melahirkan akan terasa lebih sulit.

 

Pada dasarnya, hampir sama dengan kehamilan pada usia berapa pun, kita harus selalu berkonsultasi dan memeriksakan diri secara rutin ke bidan atau dokter kandungan. Bila ada komplikasi atau gejala komplikasi perlu selalu dimonitor demi kelancaran kehamilan hingga persalinan.

 

Source: https://www.fimela.com/

Artikel Lainnya

Dermatitis atopik atau yang dikenal masyarakat sebagai eksim susu, merupakan penyakit kulit paling banyak pada bayi dan anak, yang mengintai 10-20% anak-anak tanpa diketahui penyebab pastinya. Kemungk...

ASI merupakan salah satu hal terbaik yang bisa diberikan seorang ibu kepada buah hatinya. Kandungan ASI yang selalu mengikuti tahap pertumbuhan dan perkembangan bayi sejak lahir tak akan tergantikan o...

Pelekatan menyusui yang benar berperan penting dalam kelancaran proses menyusui. Bila pelekatan menyusui tidak benar, bayi akan sulit mendapat ASI secara optimal. Oleh karena itu, Bunda perlu tahu car...

Ini penting, Bun. Suasana makan yang menyenangkan akan membuat anak berselera untuk makan. Sebaliknya jika waktu makan tidak menyenangkan, anak akan mengaitkan kegiatan makan dengan sesuatu yang membu...

WhatsApp ×
Hai Mom, kami siap membantu anda ..
Kami Online
Senin - Jumat : 08:00 - 17:00 WIB
Minggu & Hari Besar kami LIBUR
Jika ada pertanyaan silahkan menghubungi kami 🤗
......................................................