6 Manfaat Bermain Bagi Perkembangan Anak!

Kamis, 13 April 2023 | 14:15 WIB Penulis :


Dunia anak adalah dunia bermain, untuk itu sebagai orang tua juga memiliki tanggung jawab untuk menyediakan fasilitas dan area yang ramah untuk bermain anak.

Tak harus mahal dan mewah untuk menyediakan berbagai alat permainan untuk anak, yang terpenting adalah aman dan nyaman untuk berinteraksi. Ada banyak manfaat yang bisa diperoleh anak ketika ia bermain.

Permainan bagi anak-anak bisa dijadikan sebagai media untuk memperkuat fisik anak, berperan meningkatkan kemampuan kognitif, memberikan berbagai pengalaman batin, dan lain sebagainya.

Melalui bermain, anak mendapat banyak manfaat yang dapat menunjang perkembangan anak baik fisik maupun mental. Adapun beberapa manfaat bermain bagi anak diantaranya adalah:
 

1. Bermain mempengaruhi perkembangan fisik
 

Salah satu ciri anak yang sehat adalah dia akan selalu bergerak secara aktif, semua bagian tubuh akan bekerja sesuai dengan kapasitasnya sehingga dapat memperkuat fisiknya.

Bermain bagi anak juga bisa dijadikan sebagai sarana “olah raga”, berbagai kegiatan yang banyak melibatkan gerakan tubuh akan menjadikannya lebih sehat dan kuat.

Berlari kejar-kejaran, petak umpet, bermain bola, ataupun permainan fisik lainnya akan mampu mempengaruhi tumbuh kembang anak.

Meski manfaat bermain dapat mempengaruhi perkembangan fisik anak, sebagai orang tua juga musti memberi batas durasi waktu yang digunakan oleh anak untuk bermain. Setiap anak memiliki kondisi fisik yang berbeda-beda, perhatikan jangan sampai berlebihan agar anak tidak kelelahan.
 

2. Bisa dijadikan sebagai terapi


Bermain bagi anak-anak tidak hanya melibatkan fisik semata. Disetiap permainan biasanya akan melibatkan berbagai ekspresi didalamnya, baik rasa marah, kecewa, takut, semangat, kepuasan, kegembiraan dan lain sebagainya.

Dari berbagai peristiwa yang terjadi dalam permainan tersebut anak-anak akan mampu berpikir lebih terbuka. Lewat permainan mereka akan belajar berempati, menerima dengan ikhlas setiap kegagalan, mampu mengendalikan rasa cemas, dan lain sebagainya.

Sebagai orang tua harus mampu bersikap bijaksana saat mendampingi anak. Kepedulian, empati, dan perhatian yang tidak berlebihan akan membantu anak untuk menjadi pribadi yang mandiri dan tangguh.

Secara khusus, permainan sebagai media terapi banyak diberikan bagi anak-anak yang agresif, memiliki gangguan emosi,  introvert, sulit beradaptasi dengan lingkungannya, dan lain sebagainya.


3. Meningkatkan pengetahuan


Bermain adalah belajar, didalamnya tak hanya aspek motorik kasar saja yang bekerja, namun juga motorik halus ikut berkembang.

Menurut Piaget (dalam Santrock, 2013) bermain dapat meningkatkan perkembangan kognitif karena membuat anak-anak mempraktikkan kompetensinya serta memperoleh keterampilan melalui cara yang menyenangkan.

Ada banyak permainan yang bisa meningkatkan pengetahuan anak. Misalnya dengan bermain puzle anak bisa mengenal bentuk, warna, dan bisa menempatkan sesuatu pada tempatnya. Bermain playdoh, anak bisa belajar tentang anatomi tubuh manusia maupun binatang, dan lain sebagainya.


4. Meningkatkan daya kreativitas


Anak pada dasarnya adalah pribadi yang merdeka. Dengan bermain mereka akan banyak menemukan hal-hal baru, ide-ide selalu muncul secara unik, dan daya kreativitas dapat semakin meningkat.

Melalui permainan anak biasanya akan merasa lebih gembira, disana ia akan menemukan tempat untuk mengekspresikan idenya dengan berbagai uji coba.

Segala sesuatu yang terkadang tidak terealisasi di dunia nyata, ia akan mengekspresikannya lewat dunia permainan. Misalnya saja menjadi dokter, naik pesawat luar angkasa, membuat kapal terbang, dan lain sebagainya.


5. Dapat memahami dan mengembangkan diri


Kehidupan adalah pilihan, kesempatan untuk bisa memilih ini juga sudah terjadi sejak anak-anak.

Anak-anak tau permainan apa yang mereka minati, teman seperti apa yang mereka suka, dan harus bersikap seperti apa terhadap permainan yang akan mereka lakukan.

Semua pilihan yang telah mereka ambil sebenarnya merupakan gambaran atas diri mereka. Bagi anak yang suka tokoh superhero maka ia akan sangat dekat dengan permainan perang. Mereka paham tentang berbagai senjata, strategi mengalahkan musuh, dan lain sebagainya.

Hal ini akan sangat berbeda jika anak lebih menyukai dunia kuliner. Semua barang yang ada dirumah bisa dijadikan sebagai alat dapur. Apapun bisa dimasak, dan mereka tau apa yang harus dimasak, bagaimana cara menyajikan, dan seterusnya.

Dengan demikian, identitas atas diri sendiri dan rasa percaya diri pada anak dapat dikembangkan lewat permainan.


6. Mengembangkan tingkah laku sosial


Bermain akan selalu lebih asik jika bisa dilakukan dengan melibatkan banyak orang, begitupun anak-anak.

Dengan adanya permainan yang bisa melibatkan banyak anak, maka secara tidak langsung anak akan belajar bersosialisasi. Mereka belajar berempati dengan temannya, belajar menjadi pemaaf, perasaan senasip sepenanggungan, dan tingkah laku sosial lainnya.

Bagi anak yang memiliki pergaulan yang lebih luas biasanya juga akan semakin kaya akan perbendaharaan kata dan lebih mudah bergaul dengan orang-orang yang baru ia kenal.

Source : https://tumpi.id/

Artikel Lainnya

Cara Mencegah Rotavirus Vaksin rotavirus direkomendasikan oleh Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) untuk diberikan pada bayi di bawah usia 6 bulan Vaksin ini dibutuhkan untuk mencegah bayi atau ...

Makan pepaya selama hamil Melansir dari Indian Express, pepaya tetap boleh dikonsumsi selama kehamilan. Namun, pepaya ini sudah benar-benar matang ya. Pepaya yang setengah matang atau menta...

Anda pasti sudah sering mendengar bayi menangis, terutama bayi yang baru lahir. Saat ini terjadi, Anda sebagai orangtua baru mungkin bingung harus berbuat apa karena tidak tahu penyebabnya. Nah, perlu...

Ketika si Kecil sudah menginjak 8 bulan, itu artinya ia sudah mulai bisa diperkenalkan dengan tekstur makanan lunak. Selain lewat MPASI, Ibu juga bisa memberikan variasi cemilan untuk b...

WhatsApp ×
Hai Mom, kami siap membantu anda ..
Kami Online
Senin - Jumat : 08:00 - 17:00 WIB
Minggu & Hari Besar kami LIBUR
Jika ada pertanyaan silahkan menghubungi kami 🤗
......................................................